Jakarta - Pendaftaran entry by name
tim-tim Piala AFF 2012 dilakukan pada 20 Oktober. Untuk sementara PSSI
akan mendaftarkan skuat Indonesia yang diisi pemain-pemain klub Indonesian Premier League (IPL).
Dari kuota 30 pemain yang disediakan Federasi Sepakbola ASEAN (AFF), Indonesia sementara mendaftarkan 24 nama.
"Sementara
ini memang hanya pemain IPL yang ada di timnas. Jadi itu yang kami
daftarkan. Saya belum bisa pastikan soal pemain ISL," terang Sekjen PSSI
Halim Mahfudz di Jakarta, Rabu, (17/10/2012).Dari kuota 30 pemain yang disediakan Federasi Sepakbola ASEAN (AFF), Indonesia sementara mendaftarkan 24 nama.
Mengenai kemungkinan penambahan atau perubahan daftar pemain tersebut, termasuk kemungkinan masuk pemain-pemain ISL, Halim menyerahkan urusan itu pada pelatih Nil Maizar.
"Jika ada penambahan kami serahkan kepada pelatih," ujarnya.
PSSI sebelumnya telah memanggil delapan pemain ISL untuk bergabung di timnas, atpi mereka tidak diizinkan klub. Mereka adalah Firman Utina, I Made Wirawan, Patrich Wanggai, Greg Nwokolo, Victor Igbonefo, Bambang Pamungkas, Hamka Hamzah dan Ahmad Bustomi.
"Kami sudah mengirimi surat pemanggilan ke klub mereka. Jika klub mereka merasa belum menerima, ya itu hak mereka. Yang pasti kami ada file-nya," ujarnya. (*)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar